Aplikasi Gratis untuk Mengatur Keuangan

Selama ini uangku ke mana ya? Yuk tracking pengeluaranmu di aplikasi

Mengatur keuangan adalah hal yang sangat penting dilakukan oleh setiap orang karena jumlah keinginan bisa jadi tidak terbatas, sementara sumber daya cenderung terbatas. Dengan mengatur keuangan, kita dapat memperkirakan berapa banyak dana yang kita butuhkan untuk pensiun, investasi, maupun mengapresiasi diri.

Jika kamu sering mengeluh uang yang tiba-tiba menguap tanpa alasan yang jelas, inilah saat yang tepat untuk memulai tracking uangmu. Dari kebiasaan baru ini maka kamu jadi tahu pos bulanan yang boros dan tidak efisien.

Agar lebih mudah dan praktis, kamu bisa install aplikasi expense tracking di handphonemu. Kali ini traderhub akan berbagi beberapa aplikasi andalan yang bisa kamu coba

$pendee 

Kalo kamu ingin memantau pengeluarannya dapat menggunakan Spendee. Aplikasi ini memiliki beberapa pilihan paket berlangganan mulai dari basic, premium, dan plus. Untuk paket basic kamu bisa menggunakan aplikasi secara gratis.

Sedangkan paket premium dan plus kamu dapat menambahkan kartu kredit dan debit, kamu bisa melacak secara langsung dan up to date ketika kamu menggunakan kartu kredit/ debitmu untuk berbelanja. Hal ini juga termasuk ketika kamu dapat melacak apabila ada uang yang masuk ke dalam rekeningmu.

Aplikasi Spendee dilengkapi dengan grafik yang mudah dibaca dan dipahami. Dari grafik tersebut, kamu bisa mengetahui pos pengeluaran terbesarmu ada di mana. Selain itu, aplikasi ini cukup intuitif yang membuat kamu merasa lebih nyaman menggunakan aplikasi.

Money Manager Expense & Budget

Aplikasi Money Manager dapat kamu gunakan sebagai salah satu pilihan untuk mengatur keuangan. Aplikasi ini sepenuhnya gratis tanpa iklan.

Ada beberapa fitur yang dapat kamu gunakan dengan di Money Manager seperti menyimpan foto struk belanja, mengatur budget harian hingga bulanan, dan memantau aset yang kamu miliki. Money Manager juga dilengkapi dengan chart agar laporan pengeluaranmu lebih mudah dipahami.

Kamu bahkan bisa mengatur budget untuk masing-masing pos pengeluaranmu seperti makanan, transportasi ataupun hiburan. Misalnya kamu mengatur untuk hiburan sebanyak Rp 500.000/ bulan. Sebelum melebihi batas maksimal pengeluaran, kamu akan diingatkan bahwa kamu hampir mencapai batas maksimal.

Mint

Salah satu aplikasi gratis dengan fitur top notch adalah Mint. Aplikasi ini tersedia di app store dan google play.

Salah satu fitur Mint yang istimewa adalah fitur pengkategorian otomatis dari transaksi yang kamu lakukan. Misalnya kamu bertransaksi di sebuah restoran, maka pengeluaranmu akan otomatis masuk ke dalam budget makanan.Kamu juga dapat membagi transaksi (split bill) dengan temanmu secara otomatis. 

Mint juga dapat memberikan proteksi dengan keuanganmu seperti kapan harus bayar cicilan, kapan harus bayar tagihan bulanan, dan identifikasi jika tiba-tiba kartu debit/ kreditmu melakukan transaksi yang tidak wajar. 

Money Lover 

Aplikasi Money Lover merupakan aplikasi yang paling lengkap. Hampir semua yang fitur yang tersedia dapat membantu kita melacak setiap pengeluaran. Beberapa fitur yang penting yaitu menambahkan kartu kredit, menambahkan beberapa mata uang sekaligus. Bahkan jika kamu memiliki mata uang kripto kamu bisa memasukkannya sebagai salah satu bagian dari kekayaan.

Money lover juga memberikan fitur budgeting. Fitur ini dapat membantu kamu untuk mengatur pos-pos pengeluaran dengan waktu yang ditentukan seperti mingguan atau bulanan. Secara keseluruhan, Money Lover adalah aplikasi yang cocok untuk membantu kamu dalam mengatur keuangan. 

Dengan bantuan teknologi seperti smartphone dan aplikasi untuk melacak pengeluaranmu, maka kamu dapat menggunakan uangmu lebih smart. Tentu saja pilihlah aplikasi yang sesuai dengan kebutuhan dan goal finansialmu.

Share the Post:

Related Posts

Join Our Newsletter