Kota Bandung yang sering disebut dengan Paris van Java, tentu terkenal karena fashionnya. Namun seiring berjalannya waktu, Bandung juga terkenal dengan inovasi-inovasi makanannya yang siap untuk memanjakan lidah kita.
Jika kamu berkunjung ke Bandung, jangan lupa coba beberapa makanan rekomendasi traderhub ya!
Bubur Ayam Mang H. Oyo
Bandung itu surganya bubur ayam. Hampir semua bubur ayam di Bandung rasanya enak meskipun kamu cuma ngasal aja milihnya. Salah satu yang paling enak adalah bubur ayam Mang H. Oyo di Jl. Sulanjana No.30, Tamansari, Bandung. Bubur ini cuma putih tanpa tambahan kaldu kuning seperti bubur di Jakarta karena semua kaldu ayam sudah dipakai untuk memasak bubur itu sendiri. Rasanya gurih.
Sate Jando Gedung Sate
Selain bubur ayam, kamu bisa coba Sate Jando di Gedung Sate. Kamu harus datang sebelum jam 9 pagi mungkin karena tempat ini ramai banget. Jando merupakan bagian daging sapi yang terdiri dari lemak, rasanya kenyal dan gurih. Sate yang telah dibakar, kemudian diberi saus kacang yang khas banget yang bisa membuat kamu ketagihan. Sate Jando biasa mangkal di belakang Gedung Sate, Jl. Cimandiri
Kue Balok Kang Didin
Kue balok merupakan jajanan jadul yang hingga saat ini masih bertahan. Faktanya, toko kang Didin sudah berdiri sejak tahun 60-an loh! Selain menyajikan rasa orginal yang otentik, Kang Didin juga menyediakan beberapa pilihan rasa seperti red velvet, greentea, coklat, keju dan masih banyak lagi. Untuk topping juga tidak kalah beragam. Kang Didin buka mulai pukul 4 sore sampai jam 2 pagi di Jl Abdurrahman Saleh no.61 Bandung.
Seblak Jebred
Siapa suka seblak? Kamu harus coba Seblak Jebred kalau kamu ke Bandung. Seblak Jebred memeiliki beberapa cabang mulia dari Kopo, Buah Batu, Cimahi, Dago hingga Gegerkalong. Seblak Jebred memiliki beberapa pilihan topping dan tingkat kepedasan mulai dari 0-5. Oiya, kalo rekomendasinya yang paling oke adalah topping baso aci, ceker, dan somay kering. Dijamin enak!
Bakmi Apin
Salah satu bakmi Halal yang biasanya jadi jujugan wisatawan adalah Bakmi Apin. Bakmi ini mulai buka pada pukul 08.00-20.00 di Jalan Sukajadi No 158. Kamu bisa coba beberapa menu bakmi sperti mi yamin, mi yahun (bihun asin dan manis), ataupun hot mie (mi spesial dengan level kepedasan yang bisa sesuai dengan seleramu). Kamu juga bisa memilih berbagai topping pelengkap seperti bakso, pangsit, atau ceker.
Jadi, trip ke Bandung selanjutnya kamu ngga bakal bingung makan apa lagi khan?