TraderHUB

Kembangkan Disiplin Trading Melalui Kebiasaan Positif

Share This Post

Trading adalah bisnis, dan seperti bisnis lainnya, trading membutuhkan disiplin dan kebiasaan positif untuk mendapatkan peluang terbaik untuk sukses. Sebagian besar trader gagal karena tidak memasukkan pola pikir dan disiplin yang benar ke dalam rencana trading atau bisnis mereka. Untuk itu, kembangkan disiplin trading melalui kebiasaan positif di bawah ini!

Menciptakan Pola Pikir Trader

Sebelum Anda melakukan trading pertama Anda, Anda perlu mengambil langkah mundur dan berpikir tentang apa yang akan Anda lakukan. Proses trading memerlukan penerimaan sejumlah risiko tertentu untuk menerima keuntungan tertentu. Semakin besar risikonya, semakin besar potensi keuntungannya.

Anda juga perlu memahami bahwa Anda berpartisipasi dalam bisnis di mana Anda mencoba menghasilkan uang berdasarkan probabilitas. Tingginya probabilitas tergantung pada diri Anda sendiri. Jika Anda ingin membangun rekam jejak sukses jangka panjang, jangan pernah trading dengan mengandalkan keberuntungan atau perjudian.

Setiap bisnis memiliki risiko. Ketika Anda berada dalam bisnis penjualan makanan cepat saji, selalu ada risiko bahwa lemari es Anda rusak, persediaan yang tidak dapat dijual, dan lain-lain. Anda perlu memahami bahwa ada risiko yang harus Anda terima dan akan ada saatnya Anda akan kehilangan uang.

Kehilangan uang di pasar adalah normal dan tak terelakkan. Namun, ini dapat diminimalisir atau dicegah dengan manajemen risiko yang baik. Hanya karena Anda mengalami kerugian dalam satu transaksi, bukan berarti Anda harus takut bahwa seluruh strategi trading Anda tidak berharga. Strategi yang baik bukanlah strategi yang terus bisa mendapatkan keuntungan, melainkan berdasarkan akumulasi dari keuntungan dan kerugian rata-rata dalam satu periode

Memahami Ketakutan dalam Trading

Ketakutan dapat mempengaruhi keputusan trading yang Anda ambil. Buku karangan Mark Douglas yang berjudul “The Disciplined Trader” menggambarkan bagaimana ia hampir kehilangan semua modalnya karena keputusan trading buruk yang didorong oleh rasa takut.

Pengalamannya ini membuat dirinya introspeksi diri, yang membawanya pada kesimpulan bahwa tradingnya tidak terkendali karena ia tidak memiliki pola pikir trading yang benar. Salah satu cara untuk mencoba menghilangkan rasa takut atau menghilangkan aspek emosional dari trading adalah dengan mencoba melakukan praktik yang membantu Anda menjadi trader yang lebih disiplin.

Praktik ini dapat berupa kriteria seperti hanya memperdagangkan pasar selama masa paling likuid, hanya memiliki satu atau dua posisi terbuka pada satu waktu, atau kriteria lain yang Anda rasa akan meningkatkan proses Anda. Buatlah parameter Anda sendiri yang dapat menjadikan diri Anda nyaman dalam trading.

Kembangkan Kebiasaan Trading yang Baik

Salah satu cara untuk menghindari rasa takut kehilangan uang adalah dengan mengembangkan kebiasaan trading yang baik. Ini bisa menjadi rutinitas yang memungkinkan Anda untuk bekerja secara metodis dan konsisten.

Contohnya, setiap pagi Anda melihat kalender ekonomi sebelum memulai trading. Ini akan memberitahu Anda apa yang harus Anda harapkan hari itu, serta apa yang akan keluar pada hari berikutnya atau bahkan apa yang terjadi dalam minggu ini. 

Ada banyak berita keuangan yang diterbitkan setiap hari, dan hampir tidak mungkin untuk membaca semua berita yang ada. Anda perlu masuk ke rutinitas di mana Anda membaca berita yang berkaitan dengan produk yang Anda perdagangkan.

Di TraderHUB, Anda tidak perlu bersusah payah mencari berita pasar mengenai produk yang Anda perdagangkan. Hal tersebut karena para profesional kami selalu memberikan berita pasar terupdate beserta analisis trading di setiap harinya.

Dengan berinvestasi bersama kami, Anda juga akan mendapatkan edukasi dan bimbingan dari para konsultan profesional. Untuk itu, segera bergabung bersama kami dan dapatkan banyak manfaatnya! Untuk buka akun, silakan klik di sini.

More To Explore