Liburan natal merupakan momen yang pas untuk menjalin keharmonisan bersama keluarga, kerabat, ataupun pasangan. Banyak hal yang bisa dilakukan untuk mengisi libur panjang natal tahun ini. Eitss, tetapi usahakan untuk tetap di rumah saja ya!
Tenang saja! Kamu tak perlu khawatir akan kehilangan momen natal! Kamu tetap bisa merasakan suasana natal dengan menonton film-film di bawah ini loh! Film-film di bawah ini cocok untuk ditonton bersama keluarga dan selalu ditayangkan di hari natal. Yuk simak!
The Polar Express

The Polar Express merupakan film yang selalu ditayangkan pada saat natal tiba. Kartun ini seakan merupakan tontonan wajib buat kamu pada saat natal.
The Polar Express menceritakan tentang seorang anak laki-laki yang tidak percaya dengan adanya Sinterklas. Pada suatu hari, ia tiba-tiba terjebak dalam sebuah kereta bernama Polar Express yang menuju ke Kutub Utara.
Di sini lah petualangannya dimulai. Anak laki-laki tersebut bertemu dengan Sinterklas dan membangun persahabatan dengan penumpang kereta yang lainnya.
A Christmas Carol

Film ini merupakan karya yang legendaris dari penulis Charles Dickens. Kisah ini pun pernah diangkat menjadi beberapa versi film.
Tak seperti film natal kebanyakan, Film The Christmas Carol justru menghadirkan latar suasana yang menegangkan di awal cerita. Namun, film ini diakhiri dengan happy ending.
Film ini berkisah tentang seorang pengusaha tua yang sangat pelit dan tak peduli dengan hari Natal. Pada suatu hari, muncul 3 sosok gaib yang datang dari masa lalu, masa sekarang, dan masa depan. Dari situlah kisah dimulai, hingga akhirnya Pak tua tersebut menyadari makna Natal sesungguhnya.
Home Alone

Semua orang pasti sudah mengetahui film yang satu ini. Alur kisahnya yang lucu membuat penonton tidak bosan-bosan untuk menonton film ini di setiap hari natal.
Film ini menceritakan tentang seorang anak laki-laki yang tertinggal oleh keluarganya yang pergi liburan. Pada saat ia tertinggal di rumahnya, datang pencuri yang ingin merampok harta benda yang ada di dalam rumahnya.
Namun, berkat kecerdikan anak laki-laki tersebut, pencuri itu selalu gagal dan justru mengalami nasib sial karena selalu dipermainkan oleh anak laki-laki tersebut.
Film ini memiliki beberapa seri yang dapat kamu tonton. Semua serinya memiliki kisah yang sama dengan teknik penceritaan yang berbeda.
Nightmare Before Christmas

Film ini merupakan film legendaris. film animasi Night Before Christmas memiliki dampak yang kuat di dunia perfilman sebagai film natal dengan konsep, tema dan kisah yang sangat unik
film ini menceritakan tentang karakter bernama Jack Skellington bersama dengan teman-temannya yang sangat ingin merayakan natal seperti keluarga lain.
Mereka iri dengan kehangatan yang ada pada keluarga lain. Mereka lalu menyusun rencana untuk menculik Sinterklas agar mereka bisa membagikan hadiah ke seluruh anak di dunia dan merasakan sensasi malam natal.
Arthur Christmas

Arthur Christmas adalah film animasi Natal yang diproduksi oleh Sony Picture Animation. Film ini adalah film berkelas dengan dubber para bintang Hollywood ternama seperti James McAvoy, Eva Longoria, Bill Nighy, dan Imelda Stauton.
Film ini berkisah tentang Sinterklas yang sangat kerepotan sekali mengirimkan hadiah kepada jutaan anak-anak di dunia ketika hari Natal.
Akhirnya Sinterklas terpaksa meminta bantuan kepada manusia untuk membantu pekerjaannya tersebut. Salah satu tokoh manusia yang membantu Sinterklas adalah seorang anak bernama Arthur.
Namun, Arthur dilanda masalah ketika menjalankan tugasnya. Dapatkah Arthur membereskan masalah ini agar tidak terjadi kekacauan di Hari Natal?
Nah itulah 5 rekomendasi film yang menarik ditonton bersama keluarga di hari natal. Film mana yang merupakan favorit kamu? Jika kamu mempunyai rekomendasi lain, yuk tulis di kolom komentar!